Recent Posts

Review Masker YESNOW Wash Off Mudmask || Lagi-Lagi Masker Murah Bagus!!

Review Masker YESNOW Wash Off Mudmask || Lagi-Lagi Masker Murah Bagus!!


Hallo happy people, pernah tidak merasa kulit kita tuh sepertinya lesu dan kurang bercahaya gitu ya. terkesan lelah dengan make up yang kita pakai sehari-hari, kurang segar dan tidak kenyal. Mimin pernah bahkan ada lah dala sebulan tiga kali merasakan hal yang seperti ini.

Kalau mimin sedang ada waktu untuk pakai skin care “lebih” a.k.a memakai masker wajah, biasanya mimin lakukan hal ini jika kulit wajah dirasa sedang tidak enak yang gejalanya seperti yang sudah sebutkan di atas.

Happy people ada yang mengalami hal serupa seperti mimin? Fix kalian mesti maskeran nih.

Mimin punya rekomendasi produk masker wajah yang mudah dicari, aman, banyak varian dan cukup terjangkau harganya. Nih ya mimin kasih tahu produknya apa.

Produk

YESNOW Wash Off Mud Mask merupakan produk masker wajah yang dijual secara satuan dalam bentuk sachet. YESNOW Wash Off Mud Mask ini diproduksi oleh PT. Alwinda Pratama Jaya, Dusun Ledok Desa Kemirisewu, Pandaan, Kab. Pasuruan, Jawa Timur, Indonesia.

Banyak plus dari YESNOW Wash Off Mud Mask ini, diantaranya:

  • Terdiri dari beberapa varian masker yang dapat kita beli sesuai dengan kebutuhan kulit kita.
  • Ada lima varian dengan bahan-bahan yang terbilang bagus.
  • Harga hanya 2.500/pcs nya, dan adapat dipakai sebanyak 2 kali. Jadi bisa nihm untuk satu minggu.
  • Sudah ada nomor ini NA18210200704 / www.sybindonesia.com

Klaim Produk (khusus YESNOW Wash Off Mud Mask varian coffee)

Review Masker YESNOW Wash Off Mudmask || Lagi-Lagi Masker Murah Bagus!!


Mud Mask dengan basis bentonite dan kaolin, diperkaya dengan kandungan coffee extract dan Centella Asiatica extract. Masker ini dapat membantu membersihkan kotoran pada pori-pori kulit, mengurangi minyak berlebih dan scrub natural untuk membantu proses exfoliasi sel-sel kulit mati. Kandungan Niacinamide dan Allantion membantu agar kulit tampak lebih cerah dan lembab dan halus karena kandungan aktif dari skin conditioning agent. Aroma kopi sebagai skin energizing mood untuk memulai aktivitas Anda.

Cara Pakai Masker YESNOW Wash Off Mud Mask:

  • Bersihkan wajah terlebih dahulu dan keringkan. Tips dari mimin: ketika megeringkan wajah, jangan menggosokan handuk ke kulit wajah, tetapidi tap-tap saja.
  • Oleskan YESNOW Wash Off Mud Mask secara merata dan hindari area mata, alis dan bibir.
  • Tunggu hingga masker mengering, kurang lebih 15-20 menit.
  • Bilas dengan air bersih dan gunakan 2-3 kali dalam seminggu.

Review tentang YESNOW Wash Off Mud Mask


Sebelum masuk review mimin kasih rating 4.5/5 dulu deh.

Yang akan dibahas hanya varian coffe plus centella asiatica saja ya happy people karena mimin membeli yang sesuai dengan kebutuhan kulit yang saat ini sedang kombinasi. Jadi ada beberapa bagian yang kering dan ada bagian yang cukup berminyak.

Dari tekstur maskernya cukup tebal dan mudah dibaur juga mudah kering, wangi aroma kopi nya kurang keluar jadi kurang bisa menikmati sensasi mood booster dari aroma kopi nya.

Ketika masker sudah mulai mengering dan dicuci, cukup menggunakan air dan bantuan tangan saja sudah bersih, tidak perlu pakai waslap.

Butiran scrub yang ada di masker YESNOW Wash Off Mud Mask varian Cofee ini sangat kurang, terlihat sih tapi hampir tidak berfungsi karena jumlahnya yang terlalu sedikit.

Tapi, yang mengejutkan adalah, hasil setelah pakai masker YESNOW Wash Off Mud Mask yang WOW!

Masker Rp.2.500 yang bisa dipakai 2 kali bisa sebagus ini! Kulit wajah jadi 3 kali lebih cerah, super lembab, glowing, juga kenyal.

Review Masker YESNOW Wash Off Mudmask || Lagi-Lagi Masker Murah Bagus!!



Varian masker YESNOW Wash Off Mud Mask

Untuk happy people yang memiliki tipe kulit lain, tak perlu khawatir karena YESNOW Energizing Wash Off Mud Mask memiliki 5 varian masker nya, yaitu:

Green tea + tea tree
  • Untuk kulit sensitif
  • Membersihkan pori-pori
  • Meredakan jerawat
  • Mencerahkan kulit
  • Scrub yang dapat membantu eksfoliasi

Yuzu + Vitamin C
  • Untuk kulit berminyak
  • Membersihkan pori-pori
  • Menyegarkan kulit
  • Melembabkan kulit
  • Ada scrub nya juga

Coffee + Centella Asiatica
  • Untuk kulit kombinasi
  • Membersihkan pori-pori
  • Menyamarkan bekas jerawat
  • Mencerahkan kulit
  • Memberikan efek energizing
  • Ada scrub nya
Watremelon + Saffron
  • Untuk kulit kering
  • Membersihkan pori-pori
  • Mencerahkan kulit
  • Melembabkan kulit
  • Ada scrub nya

Strawberry + Saffron
  • Untuk kulit normal
  • Memberihskan pori-pori
  • Mencerahkan kulit
  • Melembabkan kulit
  • Ada scrub nya juga

Nah itu dia semua varian dari YESNOW Wash Off Mud Mask yang dapat happy people pilih sesuai dengan jenis kulit happy people. Ada yang penasaran mau coba? saat itu mimin beli di shopee, nah bisa di klik di sini untuk memudahkan. Itu saja untuk review kali ini, semoga membntu kalian yah .. 


Belum ada Komentar untuk "Review Masker YESNOW Wash Off Mudmask || Lagi-Lagi Masker Murah Bagus!!"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel